BERITA ACARA PENETAPAN KKM

Contoh Berita Acara Penetapan KKM

Dalam menetapkan KKM, satuan pendidikan harus merumuskannya secara bersama-sama kepala sekolah, pendidik, dan tenaga kependidikan lainnya. KKM dicantumkan dalam Dokumen I KTSP dan bersifat dinamis, artinya memungkinkan mengalami perubahan sesuai dengan perkembangan proses pembelajaran. KKM dituliskan dalam bentuk angka (bilangan bulat) dengan rentang 0 – 100.

Dengan demikian, penentuan KKM muatan pelajaran merupakan kewenangan pendidik yang disetujui di tingkat Satuan Pendidikan melalui rapat dewan guru. KKM dapat dibuat berbeda untuk setiap mata pelajaran dan dapat juga dibuat sama untuk semua mata pelajaran pada suatu sekolah. Apabila sekolah menentukan KKM yang berbeda untuk setiap mata pelajaran, sekolah harus mempertimbangkan panjang interval setiap mata pelajaran. KKM yang berbeda akan mengakibatkan interval predikat dan penentuan predikat yang berbeda. Misalnya, muatan  pelajaran dengan KKM 75 maka predikat C (Cukup) dimulai dari nilai 75, sedangkan KKM 60 maka predikat C (Cukup) dimulai dari nilai 60.

Hal ini berimplikasi antara lain pada format dan pengisisan rapor. Apabila sekolah menentukan KKM yang sama untuk semua mata pelajaran, misalnya dengan menjadikan KKM mata pelajaran paling rendah sebagai KKM satuan pendidikan. Hal ini akan menyederhanakan penentuan interval predikat serta format dan pengisian rapor. Nilai KKM ditulis dalam dokumen Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) dan disosialisasikan kepada semua warga sekolah.


Untuk itulah pada setiap awal semester setiap Guru harus menentukan besaran KKM bagi peserta didiknya untuk kemudian disetujui sebagai KKM Sekolah melalui rapat dewan guru.

Berikut ini adalah contoh Berita Acara Penentuan KKM yang yang coba kami bagikan kepada teman-teman Guru semua.



BERITA ACARA RAPAT KENAIKAN KELAS


  1. Berita acara kenaikan kelas



Rapat Kenaikan Kelas merupakan kegiatan rutin yang wajib dilaksanakan untuk menentukan kriteria kenaikan kelas setiap akhir tahun pelajaran. 



Berikut adalah contoh Berita Acara Kenaikan Kelas bagi Sekolah Dasar yang dapat Anda download pada link di bawah ini.


DOWNLOAD BERITA ACARA RAPAT KENAIKAN KELAS


BERITA ACARA KELULUSAN SEKOLAH DASAR

berita acara kelulusan 

Berikut ini merupakan file terbaru yang akan saya bagikan dalam postingan kali ini. Kelulusan sudah tidak lagi ditentukan dengan hasil Ujian Nasional, dimana sekolah dapat menentukan Kriteria Kelulusan secara mandiri. Secara teknis, penentuan kelulusan harus dimusyawarahkan dalam sebuah rapat yang dihadiri oleh berbagai pihak yang terkait seperti Guru, Kepala Sekolah, Komite, dll.

Berita Acara Kelulusan ini bisa juga anda gunakan untuk kebutuhan Bukti Fisik Akreditasi SD Standar Penilaian  untuk sekolah yang akan melaksanakan Akreditasi.


Untuk yang membutuhkan file berita acara kelulusan, anda bisa mendownloadnya melalui link yang sudah saya sediakan dibawah ini.




DOWNLOAD BERITA ACARA KELULUSAN SEKOLAH DASAR